Musisi, komposer dan arranger muda kelahiran Padang, 29 Agustus 1975 ini menggubah banyak komposisi dalam genre world music dan musik kontemporer. Belakangan ini, ia sedang mengembangkan pendekatan digital world music dalam karya-karyanya. Taufik pernah mengenyam pendidikan seni di Sekolah Tinggi Seni Indonesia (STSI) Padang Panjang pada Jurusan Musik, Spesialisasi Cello. Sebagai musisi dan komposer, ia kerap menggubah dan mementaskan berlbagai jenis karya dalam konteks yang beragam dan
berkolaborasi bersama para seniman dan musisi dari berbagai latar belakang yang berbeda, baik dalam event-event nasional maupun internasional. Ia juga kerap diminta untuk membuat ilustrasi musik dan bumper berita-berita di beberapa stasiun televisi swasta di Indonesia. Secara teknis, ia seorang multi instrumetalis; mahir memainkan berbagai semua alat  musik tradisional maupun modern dengan teknik dan skill yang sama memukau.

Selasa, 15 Mei 2012 Posted in | | 0 Comments »

One Responses to "Taufik Adam Minstrel"

Write a comment